Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Kelas 1 SD Tema 3 Kegiatanku Kurikulum 2013 Revisi 2017

Kami bagikan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) kelas 1 SD tema 3 "kegiatanku" kurikulum 2013 revisi 2017, download gratis diakhir artikel ini.

pada rpp k13 revisi 2017 tidak memiliki perbedaan yang cukup signifikan terhadap revisi sebelumnya hanya saja pada revisi ini difokuskan agar dapat meningkatkan keterkaitan KI dan KD.

Rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) kelas 1 tema 3 "kegiatanku" kurikulum 2013 revisi 2017 ini telah disusun dengan mengintegrasikan literasi, PPK, 4C dan hots yang diharapkan pembelajaran tidak lagi berfokus pada guru melainkan berfokus pada siswa.

Pada perangkat pembelajaran ini yaitu rpp kelas 1 tema 3 kurikulum 2013 revisi 2017 terbagi menjadi 4 subtema yaitu kegiatan pagi hari, kegiatan siang hari, kegiatan sore hari dan kegiatan malam hari yang mana setiap subtema terdapat pembelajaran 1 sampai 6.

Rpp kelas 1 tema 3 kurikulum 2013 revisi 2017

(Disusun Berdasarkan Permendikbud Nomor: 22 Tahun 2016)


Satuan Pendidikan :  SDN 5 Rajamandala
Kelas / Semester :  I (Satu) / 1
Tema 3                 :  Kegiatanku
Sub Tema 1         :  Kegiatan Pagi Hari
Pembelajaran         :  1
Alokasi Waktu        :  1 x Pertemuan (6 x 35 menit)

A. KOMPETENSI INTI (KI)

  • KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya 
  • KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman dan guru 
  • KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati mendengar, melihat, membaca dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, sekolah
  • KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis dan sistematis, dalam karya yang estetis dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia


B. KOMPETENSI DASAR (KD)& INDIKATOR

Bahasa Indonesia
Kompetensi Dasar (KD)

  • 3.7 Mengenal kosakata yang berkaitan dengan peristiwa siang dan malam melalui teks pendek (berupa gambar, slogan sederhana, tulisan, dan atau syair lagu)
  • 4.7 Menjelaskan kosa kata Bahasa Indonesia dan ejaan yang tepat terkait peristiwa siang dan malam dalam teks tulis dan gambar 

Indikator

  • 3.7.1 Menunjukkan kosakata tentang kegiatan pagi hari sebagai bagian dari peristiwa siang dan malam yang tepat sesuai gambar
  • 4.7.1 Menuliskan kosa kata terkait kegiatan pagi hari sebagai bagian dari peristiwa alam


PKN
Kompetensi Dasar (KD)

  • 1.1 Menerima simbol-simbol sila-sila Pancasila dalam lambang negara “Garuda Pancasila” sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa, di rumah.
  • 2.1 Menerima sikap sesuai dengan simbol sila-sila Pancasila dalam lambing negara “Garuda Pancasila”, di rumah.
  • 3.1 Memahami symbol sila-sila Pancasila dalam lambing negara Garuda Pancasila 
  • 4.1 Melakukan kegiatan yang sesuai dengan sila-sila Pancasila dalam lambing negara “Garuda Pancasila”

Indikator

  • 3.1.1 Menyebutkan rumusan bunyi sila-sila Pancasila
  • 4.1.1 Melafalkan bunyi sila-sila dalam Pancasila

C. TUJUAN PEMBELAJARAN

  1. Dengan menyimak gambar dan teks yang disampaikan oleh guru dan permainan menyusun kartu huruf menjadi kata, siswa dapat menemukan kosakata tentang kegiatan pagi hari dengan tepat
  2. Dengan mengerjakan lembar kerja, siswa dapat menuliskan kosa kata tentang kegiatan pagi hari dengan tepat.
  3. Melalui penjelasan guru, siswa mampu mengidentifikasi bunyi sila-sila Pancasila.
  4. Dengan mengikuti petunjuk (contoh) guru, siswa mampu melafalkan bunyi sila-sila Pancasila dengan tepat.
  5. Dengan menyimak lagu dan peragaan guru, siswa mampu membedakan panjang pendek bunyi dengan tepat
  6. Dengan mengikuti petunjuk guru, siswa mampu memeragakan panjang pendek bunyi dengan suara atau dengan alat bantu seperti peluit, marakas, dan sejenisnya

Karakter siswa yang diharapkan :  

  • Religius
  • Nasionalis 
  • Mandiri
  • Gotong-royong
  • Integritas

D. KEGIATAN  PEMBELAJARAN
Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi
Waktu
Pendahuluan
¡  Guru menyapa siswa dan mengondisikan kelas agar siap untuk belajar.
¡  Salah satu siswa diminta untuk memimpin doa. (Religius)
¡  Sebagai pembuka pelajaran, guru dapat melakukan “ice breaking” untuk menghidupkan suasana kelas agar semangat (misalnya dengan bernyanyi dan meneriakkan yel-yel penyemangat)
¡  Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan dan tujuan kegiatan belajar..

10 menit
Inti
·         Guru mengajak siswa untuk duduk melingkar. Guru meminta semua siswa memejamkan mata. Suasana dikondisikan agar hening. Lalu guru meminta semuanya menarik nafas dalam-dalam dan menghembuskannya, diulang beberapa kali. Lalu siswa diminta mendengarkan suara-suara yang ada di sekitar mereka. Sambil membayangkan bagaimana biasanya suasana di pagi hari. (Guru dapat menyetel music instrumental sebagai musik latar).
·         Setelah sekitar 5 menit sebelum siswa membuka mata kembali guru bias menyampaikan motivasi yang dapat mendorong siswa untuk bersyukur pada Tuhan atas karunia pagi hari ini. (Religius)
·         Setelah siswa membuka mata kembali guru meminta siswa menyampaikan perasaan masing-masing dan meminta mereka menjelaskan suasana pagi hari yang tadi mereka bayangkan. Guru memberi kesempatan beberapa anak menyampaikannya suasana pagi yang tadi mereka bayangkan. (Communication)
·         Kemudian siswa mengamati gambar dan suasana pagi yang ditunjukkan oleh guru (guru dapat menggunakan gambar di buku teks atau gambar yang disiapkan secara khusus sebagai media atau bias juga video) (Literasi)
·         Siswa diminta mengajukan pertanyaanpertanyaan terkait gambar yang mereka amati. Guru memancing sikap kritis siswa dengan mengajukan pertanyaan “adakah yang ingin kamu ketahui dari gambar yang kamu amati?” Siapa yang mau mengajukan pertanyaan? (Critical Thinking and Problem Solving)
·         Guru mengajak siswa mendiskusikan kegiatan-kegiatan di pagi hari baik di rumah maupun di sekolah. ( Collaboration)
·         Siswa diminta menyebutkan kata-kata yang berhubungan dengan pagi hari. Guru menuliskan kata yang disebutkan siswa di papan tulis agar dapat di baca oleh siswa lainnya. Setelah tidak ada lagi siswa yang menyebutkan, guru dapat menambahkan kosa katanya jika diperlukan, dengan cara memberikan pertanyaan yang memancing ingatan siswa. (creativity and Innovation)
·         Untuk memperkuat pemahaman tentang kosa kata yang dipelajarinya, guru melakukan permainan menyusun kartu hurup menjadi kata.
·         Setelah itu siswa diminta menyelesaikan lembar kerja tentang pengenalan kosa kata yang berhubungan dengan kegiatan pagi hari. (Mandiri)
·         Kepada siswa yang masih menemui kesulitan, guru melakukan asistensi dan pengarahan.
·         Kemudian guru melanjutkan diskusi berkaitan dengan kegiatan pagi hari di sekolah. Salah satu rutininitas di sekolah di pagi hari adalah upacara. Saat pelaksanaan upacara biasanya ada kegiatan pembacaan teks Pancasila. ( Collaboration)
·         Lalu guru menggali pengetahuan siswa tentang teks pancasila dengan bertanya dan memberi kesempatan bagi yang sudah hafal untuk melafalkannya di depan teman-temannya. (Nasionalis)
·         Untuk memperkuat pengetahuan siswa tentang bunyi sila-sila Pancasila guru mendemonsrasikan pembacaan teks Pancasila dengan lafal dan intonasi yang benar. Setelah itu guru menunjukkan poster bertuliskan teks Pancasila dan sekali lagi meminta siswa melafalkannya bersama-sama atau bergantian. (Mandiri)
·         Setelah siswa melafalkan bunyi teks sila-sila Pancasila, guru mengadakan permainan menyusun kata-kata menjadi bunyi teks Pancasila. (Integritas)
·         Selesai permainan guru meminta siswa sekali lagi melafalkan bunyi teks sila-sila Pancasila.
·         Kemudian guru mengajak siswa mencermati apa saja kegiatan pagi hari di rumah lewat lagu “Bangun Tidur”
·         Selain mencermati kegiatan pagi hari, guru juga meminta siswa mencermati perbedaan panjang pendek bunyi pada lagu tersebut. Guru menunjukkan bagian syair lagu mana yang dibunyikan pendek dan mana yang dibunyikan panjang. (Critical Thinking and Problem Solving)
·         Guru juga memberi contoh jika lagu tersebut dinyanyikan tanpa ada perbedaan panjang pendek bunyi. Siswa diminta membedakan rasa saat mendengarkannya. (creativity and Innovation)
·         Dengan menggunakan alat bantu seperti peluit, marakas, dan atau tamborin guru melatih siswa memeragakan bunyi pendek dan bunyi panjang dalam sebuah lagu.
·         Guru mencontohkan dengan menggunakan peluit, marakas, atau tamborin perbedaan panjang pendek bunyi.
·         Siswa diminta memeragakan secara mandiri atau berkelompok. (Gotong-royong)
·         Setelah semua siswa selesai mencoba memeragakan, guru meminta seluruh kelas diminta menyanyikan kembali lagu Bangun Tidur dengan penuh semangat.
35 Menit X  30 JP
Penutup
¡  Sebagai penutup guru menanyakan bagaimana perasaan siswa setelah mengikuti seluruh kegiatan.
¡  Siswa bergantian merespon pertanyaan guru.
¡  Guru membagikan form penilaian diri sendiri yang telah disiapkan sebelumnya.
¡  Siswa juga diminta melakukan penilaian diri sendiri dengan mengisi form yang telah diberikan.
¡  Kemudian guru menutup kelas dengan berdoa bersama siswa. (Religius)
15 menit

Kegiatan
Deskripsi Kegiatan
Alokasi
Waktu
Pendahuluan
¡  Guru menyapa siswa dan mengondisikan kelas agar siap untuk belajar.
¡  Salah satu siswa diminta untuk memimpin doa. (Religius)
¡  Sebagai pembuka pelajaran, guru dapat melakukan “ice breaking” untuk menghidupkan suasana kelas agar semangat (misalnya dengan bernyanyi dan meneriakkan yel-yel penyemangat)
¡  Guru menjelaskan kegiatan yang akan dilakukan dan tujuan kegiatan belajar..

10 menit
Inti
·         Guru mengajak siswa untuk duduk melingkar. Guru meminta semua siswa memejamkan mata. Suasana dikondisikan agar hening. Lalu guru meminta semuanya menarik nafas dalam-dalam dan menghembuskannya, diulang beberapa kali. Lalu siswa diminta mendengarkan suara-suara yang ada di sekitar mereka. Sambil membayangkan bagaimana biasanya suasana di pagi hari. (Guru dapat menyetel music instrumental sebagai musik latar).
·         Setelah sekitar 5 menit sebelum siswa membuka mata kembali guru bias menyampaikan motivasi yang dapat mendorong siswa untuk bersyukur pada Tuhan atas karunia pagi hari ini. (Religius)
·         Setelah siswa membuka mata kembali guru meminta siswa menyampaikan perasaan masing-masing dan meminta mereka menjelaskan suasana pagi hari yang tadi mereka bayangkan. Guru memberi kesempatan beberapa anak menyampaikannya suasana pagi yang tadi mereka bayangkan. (Communication)
·         Kemudian siswa mengamati gambar dan suasana pagi yang ditunjukkan oleh guru (guru dapat menggunakan gambar di buku teks atau gambar yang disiapkan secara khusus sebagai media atau bias juga video) (Literasi)
·         Siswa diminta mengajukan pertanyaanpertanyaan terkait gambar yang mereka amati. Guru memancing sikap kritis siswa dengan mengajukan pertanyaan “adakah yang ingin kamu ketahui dari gambar yang kamu amati?” Siapa yang mau mengajukan pertanyaan? (Critical Thinking and Problem Solving)
·         Guru mengajak siswa mendiskusikan kegiatan-kegiatan di pagi hari baik di rumah maupun di sekolah. ( Collaboration)
·         Siswa diminta menyebutkan kata-kata yang berhubungan dengan pagi hari. Guru menuliskan kata yang disebutkan siswa di papan tulis agar dapat di baca oleh siswa lainnya. Setelah tidak ada lagi siswa yang menyebutkan, guru dapat menambahkan kosa katanya jika diperlukan, dengan cara memberikan pertanyaan yang memancing ingatan siswa. (creativity and Innovation)
·         Untuk memperkuat pemahaman tentang kosa kata yang dipelajarinya, guru melakukan permainan menyusun kartu hurup menjadi kata.
·         Setelah itu siswa diminta menyelesaikan lembar kerja tentang pengenalan kosa kata yang berhubungan dengan kegiatan pagi hari. (Mandiri)
·         Kepada siswa yang masih menemui kesulitan, guru melakukan asistensi dan pengarahan.
·         Kemudian guru melanjutkan diskusi berkaitan dengan kegiatan pagi hari di sekolah. Salah satu rutininitas di sekolah di pagi hari adalah upacara. Saat pelaksanaan upacara biasanya ada kegiatan pembacaan teks Pancasila. ( Collaboration)
·         Lalu guru menggali pengetahuan siswa tentang teks pancasila dengan bertanya dan memberi kesempatan bagi yang sudah hafal untuk melafalkannya di depan teman-temannya. (Nasionalis)
·         Untuk memperkuat pengetahuan siswa tentang bunyi sila-sila Pancasila guru mendemonsrasikan pembacaan teks Pancasila dengan lafal dan intonasi yang benar. Setelah itu guru menunjukkan poster bertuliskan teks Pancasila dan sekali lagi meminta siswa melafalkannya bersama-sama atau bergantian. (Mandiri)
·         Setelah siswa melafalkan bunyi teks sila-sila Pancasila, guru mengadakan permainan menyusun kata-kata menjadi bunyi teks Pancasila. (Integritas)
·         Selesai permainan guru meminta siswa sekali lagi melafalkan bunyi teks sila-sila Pancasila.
·         Kemudian guru mengajak siswa mencermati apa saja kegiatan pagi hari di rumah lewat lagu “Bangun Tidur”
·         Selain mencermati kegiatan pagi hari, guru juga meminta siswa mencermati perbedaan panjang pendek bunyi pada lagu tersebut. Guru menunjukkan bagian syair lagu mana yang dibunyikan pendek dan mana yang dibunyikan panjang. (Critical Thinking and Problem Solving)
·         Guru juga memberi contoh jika lagu tersebut dinyanyikan tanpa ada perbedaan panjang pendek bunyi. Siswa diminta membedakan rasa saat mendengarkannya. (creativity and Innovation)
·         Dengan menggunakan alat bantu seperti peluit, marakas, dan atau tamborin guru melatih siswa memeragakan bunyi pendek dan bunyi panjang dalam sebuah lagu.
·         Guru mencontohkan dengan menggunakan peluit, marakas, atau tamborin perbedaan panjang pendek bunyi.
·         Siswa diminta memeragakan secara mandiri atau berkelompok. (Gotong-royong)
·         Setelah semua siswa selesai mencoba memeragakan, guru meminta seluruh kelas diminta menyanyikan kembali lagu Bangun Tidur dengan penuh semangat.
35 Menit X  30 JP
Penutup
¡  Sebagai penutup guru menanyakan bagaimana perasaan siswa setelah mengikuti seluruh kegiatan.
¡  Siswa bergantian merespon pertanyaan guru.
¡  Guru membagikan form penilaian diri sendiri yang telah disiapkan sebelumnya.
¡  Siswa juga diminta melakukan penilaian diri sendiri dengan mengisi form yang telah diberikan.
¡  Kemudian guru menutup kelas dengan berdoa bersama siswa. (Religius)
15 menit

SUMBER DAN  MEDIA PEMBELAJARAN
  • BukuPedoman Guru Tema : Kegiatanku Kelas 1 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013 Rev.2017).
  • BukuSiswa Tema : Kegiatanku Kelas 1 (Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Rev.2017, Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, 2013 Rev.2017).
  • Globe/bola, senter, dan buku siswa.

Download Rpp kelas 1 tema 3 kurikulum 2013 revisi 2017

Untuk bapak / ibu guru yang ingin mendownload, kali ini kami sediakan rpp k13 kelas 1 tema 3 yang telah kami susun dengan rapi sehingga memudahkan dalam pengunduhannya.

Untuk mendownload rpp kelas 1 tema 3 " kegiatanku" subtema 1 sampai 4 dibawah
  • Rpp k13 kelas 1 tema 3 subtema 1 : Kegiatan pagi hari, Unduh
  • Rpp k13 kelas 1 tema 3 subtema 2 : Kegiatan siang hariUnduh
  • Rpp k13 kelas 1 tema 3 subtema 3 : Kegiatan sore hariUnduh
  • Rpp k13 kelas 1 tema 3 subtema 4 : Kegiatan malam hariUnduh
Demikian Informasi dan file rpp kelas 1 tema 3 kurikulum 2013 revisi 2017 yang bisa kami bagikan, semoga bisa membantu bapak ibu guru dalam menghadapi tahun ajaran baru yang akan datang, sekian dan terima kasih.

Belum ada Komentar untuk "Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Kelas 1 SD Tema 3 Kegiatanku Kurikulum 2013 Revisi 2017"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel