Kalender Pendidikan (Kaldik) Provinsi Kalteng Tahun Pelajaran 2020/2021
Guru-Baik.Com - Kalender pendidikan kalimantan tengah tahun 2020/2021 telah diterbitkan melalui surat keputusan kadindik NOMOR: 421/857 /DISDIK/III/2020. Bapak ibu/guru bisa mengunduhnya disini.
Kalender pendidikan ini diterbitkan dalam rangka peningkatan pelayanan pendidikan yang baik serta mewujudkan keserasian langkah seluruh sekolah di Kalimantan Tengah dalam melaksanakan kegiatan pembelajaran diperlukan pengaturan rentang waktu pembelajaran yang cukup.
Adapun fungsi kaldik ialah sebagai pengaturan waktu untuk kegiatan pembelajaran peserta didik selama satu tahun pelajaran yang mencakup permulaan tahun pelajaran, minggu efektif belajar, waktu pembelajaran efektif, dan hari libur.
Untuk isi dari kalender pendidikan meliputi penjelasan tentang Penerimaan peserta didik dan permulaan tahun pelajaran, hari pertama tahun pelajaran, waktu kegiatan pembelajaran, kegiatan pembelajaran, kegiatan tengah semester, penilaian hasil belajar, penyerahan buku raport dan hari liur sekolah, libur khusus bulan ramadhan, dan akhir tahun pelajaran. Dimana kesemua komponen itu telah diatur sedemikian rupa dengan rentang waktu sesuai komposisinya sehingga pas dalah satu tahun pelajaran.
Baiklah, sesuai judul postingan maka disini rekan-rekan sekalian bisa mendapatkan file kaldik. Namun sebelumnya silahkan lihat desain kaldik melalui tampilan dibawah ini.
Berikutnya Silahkan download kalender pendidikan Provinsi Kalimantan tengah (Kalteng) SMA/SMK/SMALB tahun pelajaran 2020/2021 format pdf
Sampai disini kami cukupkan kabar kali ini. Jika ada yang membutuhkannya silahkan diunduh saja 100% gratis. Semoga bermanfaat.
Belum ada Komentar untuk "Kalender Pendidikan (Kaldik) Provinsi Kalteng Tahun Pelajaran 2020/2021"
Posting Komentar